Senin, 28 Februari 2022

Kejuaraan Catur Terbuka se Aceh Berlebel Catur Aceh Open 2022 Siap Digelar

Dailymailindonesia.net - SIGLI - Ketum Percasi Aceh, Ihsanuddin MZ, SE, MM Mengatakan   kejuaraan Catur Terbuka se Aceh berlebel Catur Aceh Open 2022 siap digelar di Hotel Shafira, Sigli, 28 Februari – 4 Maret 2022.

Event catur yang terbilang besar di awal tahun ini digelar atas kerjasama Dispora Aceh dengan Percasi Aceh, akan diikuti 120 pecatur dari 18 kabupaten/kota di Aceh.

Kepala Seksi Pembinaan Peningkatan Prestasi Olahraga Dispora Aceh, Muksalmina  Minggu (27/2/2022) di Sigli menyebutkan, Kejuaraan Catur Aceh Open 2022 ini akan dibuka langsung oleh Ketua Pengurus Provinsi (Pengprov) Percasi Aceh, Ihsanuddin MZ, SE, MM

Disebutkannya, pertandingan akan dimulai Selasa (1/3) bertempat di aula Hotel Shafira, Sigli. Semua persiapan sudah dilakukan dan kejuaraan catur se Aceh ini siap digelar.

Sementara itu, Ketua Umum Pengprov Percasi Aceh, Ihsanuddin MZ, SE, MM mengatakan, kejuaraan catur Aceh Open yang merupakan bagian dari program pembinaan memperebutkan hadiah total Rp 60 juta.

Ihsanuddin mengatakan, melalui event tersebut akan dapat memacu peningkatan prestasi para pecatur Aceh.

Sementara itu, Sekretaris Umum Pengprov Percasi Aceh, Teuku Ardiansyah menyebutkan, event ini mempertandingkan catur klasik sistim Swiss 9 babak.

Ia menyebutkan, sebanyak 120 pecatur dari 19 kabupaten/kota sudah mendaftar untuk mengikuti kejuaraan Aceh Open ini. Pecatur dari Aceh Singkil, Simeulue, Sabang yang yang tidak ambil bagian dalam kejuaraan ini. 

Label:

Peringatan Isra Mi'raj, Ini Penyampaikan Kapolda Aceh

Dailymailindonesia.net, Banda Aceh - Hari ini, Senin tanggal 28 Februari 2022 bertepatan dengan peringatan Isra Mi'raj, 27 Rajab 1443 H.

Peringatan Isra Mi'raj ini adalah suatu momentum yang sangat penting bagi umat Islam, karena melalui peristiwa itu diantaranya telah memperlihatkan kebesaran Allah SWT dan perjuangan Nabi Muhamnad S. A. W untuk mewujudkan umat Islam yang taat kepada Allah SWT dan disiplin dengan menunaikan sholat sehari semalam sebanyak 5 waktu, kata Kapolda Aceh Irjen Pol. Drs. Ahmad Haydar, S. H.,M. M, melalui Kabid Humas Polda Aceh Kombes Pol. Winardy, S. H., S. I. K., M. Si, dalam keterangan tertulisnya, Senin (28/2/22).

Dalam konteks dengan pelaksanaan tugas di Kepolisian, mari kita jadikan momentum peringatan Isra Mi'raj ini untuk menjadikan Bhayangkara- bhayangkara yang taat kepada Allah SWT, disiplin dalam bertugas serta menjauhi perbuatan yang dilarang agama dan melanggar hukum, sebut Kabid Humas. 

Kemudian bersamaan momentum Isra Mi'raj ini masih dalam suasana Covid-19, mari kita selalu disiplin dan berikhtiar untuk menjaga kesehatan dengan mematuhi prokes dalam rangka mengantisipasi Covid-19, tutur Kabid Humas.

Kemudian kita juga harus selalu berdo'a dan meminta kepada Allah SWT, agar Covid-19 cepat diangkat dan hilang dari muka bumi ini, jelas Kabid Humas. 

Ikhtiar lain sebagai upaya mempercepat berakhirnya Covid-19 adalah dengan melakukan vaksin dosis 1, dosis 2 dan dosis 3 atau Booster, terang Kabid Humas. 

kemudian dari vaksin tersebut terutama dosis 2,  manfaatnya bisa meningkatkan imun tubuh sebesar 81 persen, sedangkan bagi yang sudah melakukan vaksin dosis 2 kemudian diberikan vaksin Booster atau dosis 3 setelah 3 bulan vaksin dosis 2,  maka imunitas tubuh terhadap Covid-19 yang ditimbulkan oleh vaksin, bisa mencapai 91 persen, tutup Kabid Humas.

Label:

Polres Lhokseumawe Patroli Antisipasi Guantibmas dan Pantau Prokes di Sejumlah Lokasi

Dailymailindonesia.net, LHOKSEUMAWE - Tim Unit Reaksi Cepat (URC) Siagam Polres Lhokseumawe melakukan patroli di seputaran wilayah Kota Lhokseumawe, Senin (28/2/2022) pagi, kegiatan ini merupakan sebagai upaya mengantisipasi gangguan Kamtibmas serta mengimbau warga memakai masker. 

Kapolres Lhokseumawe AKBP Eko Hartanto SIK MH melalui Kasi Humas Salman Alfarisi SH MM mengatakan, adapun lokasi yang menjadi sasaran personel yaitu, kawasan jalan Samudera, Sukaramai, Keude Aceh, Darussalam, Malikussaleh, jalan Medan - Banda Aceh dan kawasan Mon Geudong, Banda Sakti, Kota Lhokseumawe.
"Dalam pelaksanaan patroli, personel juga mendatangi kawasan Masjid Islamic Center, menghimbau kepada masyarakat selalu menjaga prokes seperti, memakai masker saat beraktivitas di luar rumah," ujarnya.

Selain itu, kata Salman, personel juga menghimbau kepada masyarakat agar selalu meningkatkan kewaspadaan terhadap harta bendanya dan apabila terjadi hal yang menonjol agar segera melapor ke pos polisi terdekat.

Lanjutnya, patroli tersebut selain bertujuan untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat, juga untuk menciptakan suasana yang harmonis dengan masyarakat di wilayah hukum Polres Lhokseumawe.(sumber: Humas polda Aceh) 

Label:

Ratu Kecantikan Ukraina Anastasiia Lenna Pilih Angkat Senjata Lawan Rusia

IG Anastasiia Leena & thenewsglory
Mantan ratu kecantikan Ukraina. 

Dailymailindonesia.net - Ratu kecantikan dan mantan Miss Grand Ukraina, Anastasiia Lenna dilaporkan bergabung dengan militer untuk melawan invasi Rusia.

Seperti diketahui, konflik Rusia dan Ukraina menyita perhatian publik.

Kedua belah pihak saling menyerang dan bertahan.

Di media-media dilaporkan kesetiaan dan nasionalitas warga Ukraina.

Salah satunya dilakukan oleh mantan ratu kecantikan.

Dikutip dari siakapkeli via Tribuntrends pada Senin (28/2/2022), Anastasiia Lenna bergabung dengan pasukan militer.

Tujuannya untuk membela negara dan melawan Rusia.

Mantan ratu kecantikan Ukraina. (IG Anastasiia Leena & thenewsglory)

Melansir dari New York Post, Anastasiia Lenna pernah memenangkan kontes ratu kecantikan pada tahun 2015.

Menjadi mantan ratu kecantikan tidak menghentikannya untuk terlibat dalam membela tanah air.

Bahkan melalui laman Instagramnya, Anastasiia Lenna membagikan beberapa postingan yang menunjukkan semangat patriotiknya terhadap negara.

"Siapa pun yang melintasi perbatasan Ukraina dengan tujuan merebut negara kami, kami akan membunuh," tulisnya dalam keterangan.

Selain itu, ia juga dikabarkan membuat beberapa postingan lain di Instagram yang menyerukan pengikutnya untuk melakukan penggalangan dana untuk pasukan Ukraina.

Dalam unggahan terlihat mantan ratu cantik itu sedang memegang senjata airsoft gun.

Ia juga mengenakan pakaian militer yang menunjukkan bahwa ia siap mengabdi pada negara.

Nenek 79 Tahun dari Ukraina Ikut Berlatih Perang, Demi Lindungi Anak Cucu dari Serangan Rusia
Nenek 79 tahun dari Ukraina ikut berlatih perang demi membela anak-cucu dan negaranya dari serangan Rusia.

Nenek 79 tahun dari Ukraina ikut berlatih perang demi membela anak-cucu dan negaranya dari serangan Rusia. (Facebook Via Daily Star)

Seorang nenek 79 tahun dari Ukraina ikut berlatih perang dengan milisi sipil demi bersiap menghadapi serangan Rusia.

Nenek bernama Valentyna Konstantynovska itu menegaskan melakukan hal itu demi melindungi anak cucunya dari invasi yang akan dilakukan Rusia.

Konstantynovska berlatih bersama Pasukan Khus Unit Azov di Mariupol, Ukraina timur.

Ia pun dipuji memiliki kekuatan dan keberanian setelah berlatih mengenai taktik pertahanan.

Dikutip dari Daily Star, Konstantynovska juga diajari menggunakan senapan serbu AK-47, Senin (14/2/2022).

Saat ditanya mengenai latihan itu, sang nenek pun menjawab dengan tegas.

“Ibumu pasti juiga melakukan hal yang sama,” katanya.

“Saya siap untuk menembak jika sesuatu terjadi. Saya akan melindungi rumah saya, kota saya, dan anak cucu saya,” tambahnya.

Konstantynovska pun menegaskan dirinya sudah siap untuk berperang, karena tak ingin kehilangan negara dan kotanya.

  “Saya ikut berlatih, tetapi mungkin tak bisa menjadi tentara yang sempurna, karena tubuh saya tak bisa banyak bergerak lagi. Senjata juga terlalu berat bagi saya,” tuturnya.

Tetangga Konstantynovska menggambarkan dirinya sebagai contoh untuk warga Ukraina, setelah ia terlihat ikut berlatih pada pekan ini.

Analis politik Ukraina Ariana Gic bahkan memujinya.

“Perempuan ini adalah pahlawan saya,” ujarnya.

Meski masyarakat sipil sudah ikut berlatih, harapan agar masalah ini bisa diselesaikan dengan diplomasi tetap tinggi.

Kekhawatiran adanya penyerangan yang dilakukan Rusia terjadi setelah negara itu mengumpulkan ratusan ribu pasukan di perbatasan.

Rusia sendiri membantah mereka akan melakukan invasi, dan menegaskan hanya melakukan latihan militer di dekat perbatasan Ukraina.

Masyarakat sipil di Ukraina dikabarkan telah ikut berlatih perang dengan pasukan sukarela setelah kabar adanya serangan dari Rusia membesar.

Masyarakat sipil ikut berlatih perang menggunakan senapan kayu, dan dilatih oleh tentara Ukraina secara langsung. 

Label:

FPA Apresiasi Bank Aceh Meraih Penghargaan Indonesia Best BUMD Awards 2022

Dailymailindonesia.net, Banda Aceh - Bank Aceh meraih penghargaan Indonesia Best BUMD Awards 2022, berjudul Building a Sustainable Regional Economy kategori BPD dengan mendapatkan predikat Indonesia Best BUMD Awards 2022 on Developing Ecosystems Banking Sharia to Improving The Regional Economy. 

Penghargaan tersebut diberikan oleh Edy Nurmansyah, Business Director Warta Ekonomi kepada Direktur Utama Bank Aceh, Haizir Sulaiman ditemani oleh Ziad Farhad, Humas Bank Aceh, Kamis (24/02/2022) via aplikasi zoom. 

Bank Aceh  dianggap bisa mempertahankan pertumbuhan progres dengan baik dan dipilih sebagai bank yang memiliki kinerja terbaik dalam hal peningkatan dan pertumbuhan ekonomi daerah setelah bertransformasi menjadi Bank Syariah sejak tahun 2016.

“Merupakan kebanggaan bagi rakyat Aceh bahwa Bank daerah Aceh bisa mendapat apresiasi nasional dan mampu mempertahankan progres sejak  menjadi Bank Umum Syariah,

Pencapaian tersebut Ketua Umum Forum Pemuda Aceh (FPA) Sangat Apresiasi Atas kerja Bank Aceh Selama ini,dan Juga tidak terlepas dari dukungan masyarakat Aceh,”Kata Sayarbaini’

“Dukungan dalam bentuk modal dan sinergitas oleh pemegang saham dalam menjalankan aktivitas bisnis merupakan salah satu kekuatan yang dimiliki Bank Aceh dalam menghadapi persaingan bisnis”, tambahnya.

Label:

Shalat Memberi Garansi Kebahagiaan dan Penyelesaian Beban Hidup

Gubernur Aceh, Ir. H. Nova Iriansyah, MT, beserta Jamaah lainnya, saat mendengarkan Tausiyah Peringatan Isra‘ Mi‘raj Nabi Muhammad SAW Tahun 1443 H, Oleh Ustadz Dr. Abizal M. Yati, Lc, MA, di Masjid Raya Baiturrahman Banda Aceh, Minggu (27/2/2022) malam.

Dailymailindonesia.net, BANDA ACEH – Shalat lima waktu dalam sehari semalam bagi umat Islam akan membuat kehidupan sosial kaum muslim menjadi lebih baik. Lebih dari itu secara lebih personal, shalat lima waktu memberi garansi atau menjamin kebahagiaan, kesejahteraan hingga ketenangan bagi yang mengerjakannya. Lebih dari itu juga menjadi solusi untuk permasalahan dan beban hidup setiap ummat muslim.

Hal itu disampaikan oleh Ustadz Dr. Abizal M. Yati, Lc, MA, dalam tausiyahnya saat peringatan Isra‘ Mi‘raj Nabi Muhammad SAW Tahun 1443 H di Masjid Raya Baiturrahman Banda Aceh, Minggu (27/02/2022) malam. Kegiatan yang diawali dengan shalat isya berjamaah itu diikuti Gubernur Aceh Nova Iriansyah berserta pejabat Forkopimda Aceh, staf ahli gubernur, hingga para pejabat di lingkungan Setda Aceh. Selain itu juga masyarakat umum yang merupakan jamaah shalat isya. Peringatan Isra’ Mi’raj kali ini mengusung tema “Pemaknaan shalat dalam membentuk kesalehan sosial”.

Menurut Dr. Abizal, sedikitnya ada tiga poin terkait pentingnya shalat dalam membentuk kesalehan sosial masyarakat, baik secara komunal maupun personal.

Dirincikan, poin pertama, shalat lima waktu dalam sehari-semalam akan membuat kehidupan sosial muslim menjadi lebih bagus. Shalat juga disebut menjamin kebahagiaan, kesejahteraan hingga ketenangan bagi yang mengerjakannya. Selain itu, permasalahan dan beban hidup juga akan mudah terselesaikan. “Kalau ingin hidup itu tertata sosial dengan baik hingga gerak ekonomi yang bagus, maka shalatlah,” ujar Dr. Abizal.

Katanya, jika dalam sebuah keluarga semuanya mengerjakan shalat, maka Allah akan memudahkan persoalan kehidupan keluarga tersebut. Begitu juga dalam sebuah pemerintahan, lanjut Dr. Abizal, jika para pemimpin dan rakyatnya selalu mengerjakan shalat, maka akan dipermudah segala urusan dalam mencapai kesejahteraan rakyat berikut pemimpin di daerah itu. “Allah akan membukakan pintu-pintu keberkahan dari langit dan bumi,” kata Dr. Abizal.

Pria yang juga dosen ttp di UIN Arraniry itu juga menyebutkan, kenyataan saat ini banyak muslim cenderung mengabaikan shalat. Seperti yang terlihat di warung-warung kopi saat sedang berlangsungnya shalat magrib. “Memang waktu azan magrib itu dia tutup, tutup pintunya saja, tapi di dalam masih beraktivitas,” kata Dr. Abizal.

Sementara poin kedua, Dr. Abizal juga menyebutkan, pemaknaan shalat dalam membentuk kesalehan sosial masyarakat, karena shalat akan mencegah seseorang dari perbuatan keji dan mungkar. Dicontohkan, orang yang benar-benar mengerjakan shalat dengan baik akan menjauhkan diri dari perbuatan zina, korupsi, mencuri dan lainnya.

Sedangkan poin ketiga disebutkan, shalat akan mempersatukan ummat. Dengan shalat berjamaah akan terbangun rasa persatuan yang kuat dalam kehidupan masyarakat. “Kalau kita ingin bersatu, ingin masyarakat bagus, maka shalat berjamaahlah,” pesan Dr. Abizal.

Label:

Polisi 'Ubrak-abrik' 6,28 Hektare Ladang Ganja di 3 Lokasi Aceh Utara

Polisi mengungkap ladang ganja di tiga lokasi di Aceh Utara. (Foto: Istimewa)

Dailymailindonesia.net, Aceh Utara - Tim gabungan Polda Lampung dan Polda Aceh mengungkap keberadaan ladang ganja seluas 6,28 hektare di Dusun Uteun, Desa Lhokdrien, Kecamatan Sawang, Kabupaten Aceh Utara. Berat pohon ganja yang diamankan sekitar 40,3 ton.

Direktur Narkoba Polda Lampung Kombes Aris Supriono, Direktur Narkoba Polda Aceh Kombes Ruddi Setiawan, dan Direktur Reskrimum Polda Lampung Kombes Reynold EP Hutagalung turun langsung dalam operasi yang berlangsung Minggu (27/2/2022). Total 62 ribu batang yang dicabut dari ladang tersebut lalu dimusnahkan tim gabungan tersebut.

Ladang ganja tersebut tersebar di tiga lokasi dengan luas berbeda-beda. Lokasi pertama 1,78 hektare dengan jumlah pohon mencapai 17,8 ribu batang dengan berat 17,8 ton. Lokasi kedua 3 hektare ditanami 30 ribu pohon dengan estimasi 15 ton ganja.

"TKP ketiga luasnya 1,5 hektare ditanami 15 ribu pohon dengan berat 7,5 ton. Sehingga totalnya 40,3 ton ganja. Jadi sebagian memang ada yang sudah siap panen," kata Dirnarkoba Polda Lampung Kombes Aris Supriono dalam keterangan pers, Senin (28/2/2022).

Aris menuturkan pengungkapan ladang ganja ini bermula saat pihaknya mengamankan paket 5 kilogram ganja di pool bus Putra Pelangi di Raja Basa, Bandar Lampung, pada Kamis (23/11/2021). Polisi lalu melakukan pengembangan dengan mengamankan dua pemilik paket di Bandung.

"Kami mengamankan pemilik paket yakni PH dan DI di Bandung. Keterangan keduanya paket itu didapat dari MS (DPO) yang berdomisili di Kampung Doy, Kota Banda Aceh," jelas dia.

Ia melanjutkan Polda Lampung langsung membentuk Satgas Siger untuk mengembangkan informasi tersebut berkoordinasi dengan Polda Aceh. Hasilnya, tim gabungan menemukan ladang ganja tersebut dibantu berbagai pihak terkait.

"Kita masih terus melakukan pengembangan. Sejauh ini dua tersangka yang kami amankan dijerat pasal 114 dan 111 dengan ancaman hukuman mati," tegas Aris.

Direktur Narkoba Polda Aceh Kombes Ruddi Setiawan mengatakan 40,3 ton ganja yang diamankan tersebut langsung dimusnahkan petugas.

"Pohon ganja langsung kita musnahkan. Dengan pengungkapan ini kita bisa menyelamatkan 950 juta jiwa generasi emas," ujar Ruddi.

Label:

BPBD: 3.519 Warga Aceh Timur Mengungsi Akibat Banjir

Foto: Banjir di Aceh Timur (Dok BPBA)

Dailymailindonesia.net, IDI - Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Aceh Timur mencatat ada 3.519 warga dari 1.036 keluarga yang mengungsi akibat banjir. Mereka mengungsi mulai di rumah kerabat hingga masjid yang tidak terdampak banjir.

"Ribuan warga tersebut mengungsi ke rumah kerabat maupun meunasah dan masjid yang posisinya lebih tinggi dan tidak terendam banjir," kata Kepala Pelaksana BPBD Aceh Timur, Ashadi di Aceh Timur, seperti dikutip dari awak media, Senin (28/2/2022).

Ashadi mengatakan titik pengungsian warga antara lain di Desa Alue Mirah, Kecamatan Indra Makmur 140 warga dari 35 keluarga. Berikutnya di Kecamatan Julok, meliputi Desa Julok Tunong 950 warga dari 300 keluarga.

Selanjutnya, Desa Paya Bukong 70 warga dari 25 keluarga, Desa Blang Uyok 155 warga dari 60 keluarga. Kecamatan Darul Aman meliputi Gampong Keude 65 warga dari 15 keluarga.

Kecamatan Ranto Pereulak meliputi Desa Punting Payong 445 warga dari 112 keluarga, Desa Mata Ie sebanyak 60 warga dari 15 keluarga, Desa Alue Bate 120 warga dari 58 keluarga, Desa Seumali ada 120 warga dari 30 keluarga, dan Desa Seumanah Jaya 180 warga dari 45 keluarga

Kemudian Kecamatan Pereulak Timur meliputi Desa Kuala Pateng dengan pengungsi 264 warga dari 211 keluarga, Desa Babah Kreung 156 warga dari 39 keluarga.

"Desa di Seunebok Lapang sebanyak 50 keluarga. Sedangkan untuk warga masih dalam pendataan, Desa Alue Tho ada 81 warga dari 20 keluarga, Desa Seunbok Punti 48 warga dari 12 keluarga, Desa Seunebok Tengoh 40 warga dari 10 keluarga," kata Ashadi.

Sedangkan, di Kecamatan Peudawa meliputi Desa Meunasah Kreung 200 warga dari 65 keluarga, Desa Asan Ramphak sebanyak 12 warga dari tiga keluarga. Dan Kecamatan Madat meliputi Desa Lueng Sa dengan 407 warga mengungsi dari 103 keluarga.

"Untuk warga terdampak banjir lainnya dan bertahan di rumah masing-masing mencapai 15.360 jiwa dari 4.234 keluarga. Kami ingatkan masyarakat yang masih bertahan di rumah untuk mewaspadai banjir susulan," kata Ashadi.

Sementara itu, Bupati Aceh Timur Hasballah bersama Dinas Sosial setempat terus menyalurkan bantuan kebutuhan pokok untuk warga yang terdampak banjir di sejumlah titik.

Bantuan kebutuhan pokok antara lain beras, mi instan, air mineral, gula, minyak goreng, ikan asin, roti, dan terpal. Bantuan tersebut untuk membantu kebutuhan pokok setiap hari selama di pengungsian.

''Kami imbau masyarakat yang rumahnya tergenang banjir segera mengungsi, sehingga tidak terkurung di rumah jika sewaktu-waktu banjir bertambah parah," kata Hasballah.

Label:

BPBD: 3.519 Warga Aceh Timur Mengungsi Akibat Banjir

Foto: Banjir di Aceh Timur (Dok BPBA)

Dailymailindonesia.net, IDI - Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Aceh Timur mencatat ada 3.519 warga dari 1.036 keluarga yang mengungsi akibat banjir. Mereka mengungsi mulai di rumah kerabat hingga masjid yang tidak terdampak banjir.

"Ribuan warga tersebut mengungsi ke rumah kerabat maupun meunasah dan masjid yang posisinya lebih tinggi dan tidak terendam banjir," kata Kepala Pelaksana BPBD Aceh Timur, Ashadi di Aceh Timur, seperti dikutip dari awak media, Senin (28/2/2022).

Ashadi mengatakan titik pengungsian warga antara lain di Desa Alue Mirah, Kecamatan Indra Makmur 140 warga dari 35 keluarga. Berikutnya di Kecamatan Julok, meliputi Desa Julok Tunong 950 warga dari 300 keluarga.

Selanjutnya, Desa Paya Bukong 70 warga dari 25 keluarga, Desa Blang Uyok 155 warga dari 60 keluarga. Kecamatan Darul Aman meliputi Gampong Keude 65 warga dari 15 keluarga.

Kecamatan Ranto Pereulak meliputi Desa Punting Payong 445 warga dari 112 keluarga, Desa Mata Ie sebanyak 60 warga dari 15 keluarga, Desa Alue Bate 120 warga dari 58 keluarga, Desa Seumali ada 120 warga dari 30 keluarga, dan Desa Seumanah Jaya 180 warga dari 45 keluarga

Kemudian Kecamatan Pereulak Timur meliputi Desa Kuala Pateng dengan pengungsi 264 warga dari 211 keluarga, Desa Babah Kreung 156 warga dari 39 keluarga.

"Desa di Seunebok Lapang sebanyak 50 keluarga. Sedangkan untuk warga masih dalam pendataan, Desa Alue Tho ada 81 warga dari 20 keluarga, Desa Seunbok Punti 48 warga dari 12 keluarga, Desa Seunebok Tengoh 40 warga dari 10 keluarga," kata Ashadi.

Sedangkan, di Kecamatan Peudawa meliputi Desa Meunasah Kreung 200 warga dari 65 keluarga, Desa Asan Ramphak sebanyak 12 warga dari tiga keluarga. Dan Kecamatan Madat meliputi Desa Lueng Sa dengan 407 warga mengungsi dari 103 keluarga.

"Untuk warga terdampak banjir lainnya dan bertahan di rumah masing-masing mencapai 15.360 jiwa dari 4.234 keluarga. Kami ingatkan masyarakat yang masih bertahan di rumah untuk mewaspadai banjir susulan," kata Ashadi.

Sementara itu, Bupati Aceh Timur Hasballah bersama Dinas Sosial setempat terus menyalurkan bantuan kebutuhan pokok untuk warga yang terdampak banjir di sejumlah titik.

Bantuan kebutuhan pokok antara lain beras, mi instan, air mineral, gula, minyak goreng, ikan asin, roti, dan terpal. Bantuan tersebut untuk membantu kebutuhan pokok setiap hari selama di pengungsian.

''Kami imbau masyarakat yang rumahnya tergenang banjir segera mengungsi, sehingga tidak terkurung di rumah jika sewaktu-waktu banjir bertambah parah," kata Hasballah.

Label:

Bupati Aceh Selatan Tgk Amran Hadiri Peringatan Isra Mi'raj 1443 H di Panton Bili Pasie Raja

Dailymailindonesia.net, TAPAKTUAN - Peringatan Isra Miraj Nabi Muhammad SAW 1443 H/2022 M tingkat Kabupaten Aceh Selatan yang digelar di Dayah Baburrasyad Al-Aziziyah Gampong Panton Bili, Kecamatan Pasie Raja berjalan dengan khidmat, Minggu (27/2) malam.

Acara yang sempat diwarnai dengan hujan gerimis ini tidak menyurutkan minat masyarakat setempat untuk hadir dan mengikuti seluruh rangkaian acara sejak awal hingga selesai lewat tengah malam.

Bupati Aceh Selatan, Tgk Amran, yang tiba di lokasi tak lama setelah waktu Shalat Isya, dalam sambutannya menyampaikan betapa pentingnya peringatan Isra Mi'raj untuk dimaknai dan dijadikan momentum untuk meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Allah SWT.
Rangkaian peristiwa Isra Mi'raj Nabi Muhammad SAW, dengan membawa perintah Allah SWT kepada kita umat islam untuk menjalankan ibadah shalat lima waktu, kiranya dapat kita maknai dan dijadikan momentum untuk meningkatkan iman dan taqwa kita, dengan senantiasa menjaga ibadah shalat dan meningkatkan ukhuwah islamiyah, sebagaimana tema yang diangkat pada peringatan Isra Mi'raj 1443 Hijriah ini," ucap Tgk Amran.

Acara ini kemudian diisi dengan ceramah Agama yang disampaikan oleh Tgk Miswari dari Matang Gelumpang Dua, Bireuen. Terlihat seluruh undangan dan masyarakat yang hadir menyimak penyampaian dari penceramah hingga selesai.

Turut berhadir, Wakil Ketua II DPRK, Adi Samridha, S.Pd.I, Sekda Aceh Selatan, Cut Syazalisma beserta Asisten dan Jajaran Kepala SKPK, Camat, Tokoh Agama dan Tokoh Masyarakat, serta undangan lainnya.

Minggu, 27 Februari 2022

Dispora Aceh Akan Gelar Catur Di Pidie

Dailymailindonesia.net, Banda Aceh - Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Aceh akan menggelar Kejuaraan Catur Aceh Open 2022 di Kota Sigli, Kabupaten Pidie, 28 Februari sampai 6 Maret 2022 mendatang.

Kejuaraan yang memperebutkan hadiah dengan total Rp60 juta itu kerjasama Dispora Aceh dan Pengprov Percasi Aceh.

Pada kejuaraan itu, peserta dibatasi setiap kabupaten/kota. Masing-masing akan mengirimkan 5 atlet catur, hal ini dilakukan untuk menghindari membludaknya peserta yang mendaftar.

Kepala Dispora Aceh, Dedy Yuswadi AP mengatakan, Kejuaraan Catur Aceh Open 2022 merupakan komitmen Pemerintah Aceh mendukung peningkatan prestasi olahraga.

“Tidak hanya cabang olahraga catur, Pemerintah Aceh juga berkomitmen meningkatkan prestasi cabang olahraga lainnya, termasuk yang unggulan,” tutur Dedy Yuswadi, Jumat (25/2/2022).

Ia mengakui prestasi cabang catur cukup menjanjikan. Terbukti saat kejuaraan nasional di Banda Aceh, beberapa tahun lalu. Pecatur Aceh menunjukkan tren positif dengan menyabet medali perak dan perunggu.

Dedy Yuswadi berharap, dengan seringnya pelaksanaan turnamen di Aceh, pecatur di provinsi paling barat Indonesia ini mampu berprestasi, tidak hanya di tingkat nasional, tetapi juga di ajang internasional.

“Harapan saya dengan adanya kejuaraan seperti ini dapat menjadi ajang uji coba atlet-atlet catur di Aceh, sehingga mereka ke depan dapat bersaing di tingkat nasional maupuan internasional,” tutur Dedy Yuswadi. 

Label:

Jalan Lintas Aceh Timur-Gayo Lues Putus, Ini Penyebabnya

Jalan lintas menghubungkan Kabupaten Aceh Timur dan Kabupaten Gayo Lues amblas. 

Dailymailindonesia.net, IDI - Hujan deras yang terjadi sejak dua hari terakhir membuat jalan lintas antara Kabupaten Aceh Timur dengan Kabupaten Gayo Lues, nyaris putus.

"Jalan itu putus setelah badan jalan amblas dengan panjang sekitar 30 centimeter," kata Kepala Pelaksana BPBD Aceh Timur Ashadi, melansir awak media, Minggu (27/2/2022).

Badan jalan amblas dan nyaris putus berada di Desa Bhom Lama, Kecamatan Ranto Peureulak, Kabupaten Aceh Timur.

"Arus transportasi kedua arah lumpuh total. Kami terus berkoordinasi dengan para pihak terkait untuk penanganan jalan amblas tersebut," katanya.

"Kami juga mengimbau masyarakat pengguna jalan berhati-hati melintas di wilayah itu," sambungnya.

Selain jalan amblas, kata Ashadi, banjir sudah menggenangi beberapa kecamatan di Kabupaten Aceh Timur. Banjir menyebabkan ratusan warga mengungsi sejak Sabtu (26/2/2022) malam.

"Banjir terjadi karena hujan lebat sejak dua hari terakhir. Kami mengimbau masyarakat mewaspadai bencana banjir karena wilayah Kabupaten Aceh Timur berpotensi hujan beberapa hari ke depan," tukasnya.

Delapan Desa di Indra Makmur Aceh Timur Terendam Banjir

Salah satu desa yang sudah direndam banjir di Kecamatan Indra Makmu, Aceh Timur, Sabtu (26/2/2022). 

Dailymailindonesia.net, IDI RAYEUK - Akibat hujan deras, ribuan rumah di Kecamatan Indra Makmu, Aceh Timur terendam banjir dengan ketinggian air sekitar 50 sentimeter hingga satu meter.  Camat Indra Makmu, Russamin mengatakan, curah hujan hingga kini masih tinggi dan debit air terus bertambah. 

"Kami belum bisa memastikan secara pasti ketinggian air karena curah hujan masih tinggi dan air terus bertambah," ujar Camat.  Menurutnya, saat ini sebanyak delapan desa sudah terendam banjir dan ribuan warga terdampak. 

Diantaranya Desa Alue Ie Mirah, Jamboe Lubok, Julok Rayeuk Utara, Julok Rayeuk Selatan, Blang Nisam, Pelita Sagub Jaya, Seneubok Cina. Sementara itu, ratusan warga telah mengungsi di Desa Alue Ie Mirah yang di pusatkan dua titik di meunasah setempat. 

"Pengungsi baru ada di Desa Alue Ie Mirah," tutur Russamin saat diwawancarai, Sabtu (26/2/2022) kemarin. 

Camat mengimbau para keuchik agar selalu waspada terhadap debit air. Bila terus bertambah, ia meminta warga agar segera di evakuasi ke dataran tinggi dan membangun tenda pengungsi.

Pemerintah Aceh Ikuti Rakor Terkait Harga Minyak Goreng Bersama Menteri Perdagangan

Sekda Aceh, Taqwallah, bersama perwakilan Pemerintah Kabupaten/Kota se-Aceh, saat mengikuti rapat koordinasi implementasi harga eceran tertinggi dan pasokan minyak goreng di Aceh dengan Menteri Perdagangan RI, Muhammad Luthfi, di Meuligoe Gubernur Aceh, Banda Aceh, Sabtu (26/2/2022).

Dailymailindonesia.net, BANDA ACEH – Pemerintah Aceh yang dipimpin Sekretaris Daerah (Sekda) Aceh Taqwallah mengikuti rapat koordinasi (Rakor) bersama Menteri Perdagangan RI, Muhammad Lutfi.

Rakor itu terkait implementasi harga eceran tertinggi dan pasokan minyak goreng di Aceh, Sabtu 26/2/2022.
Rapat yang berlangsung di Meuligoe Gubernur Aceh itu juga diikuti perwakilan pemerintah kabupaten kota se-Aceh.

Taqwallah dalam penyampaiannya di hadapan Menteri mengatakan, sejak berlakunya Permendag Nomor 6 Tahun 2022, kondisi saat ini, minyak goreng mengalami kelangkaan dan harga yang tidak terkendali di Aceh.

Taqwallah melaporkan, hasil pemantauan Dinas Perindag Aceh beserta Tim Kemendag RI ke ritel modern dan pasar tradisional sampai dengan tanggal 24 Februari 2022, minyak goreng yang sudah masuk ke Aceh dari berbagai merek kemasan sebanyak 93.328 liter dan minyak curah 58.800 liter dengan total 152.128 liter.

“Sementara kebutuhan Aceh per hari sebanyak 296.274 liter, sehingga sisa yang dibutuhkan 144.146 liter atau 48,65 %,” kata Taqwallah dalam pertemuan yang juga diikuti Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Aceh, Mohd. Tanwier.

Lebih lanjut, kata Taqwallah, pasokan stok minyak goreng kemasan di ritel modern hanya 10 kotak atau 120 kg per dua hari. Jumlah itu disebut tidak mencukupi kebutuhan, dimana minyak goreng langsung habis terjual begitu masuk ritel dan harus menunggu satu minggu untuk dipesan kembali oleh distributor. Demikian juga halnya dengan minyak curah, persediaannya disebut tidak mencukupi hingga menjadi langka.

Taqwallah menjelaskan, pasokan minyak goreng ke Aceh sangat tergantung dari Sumatera Utara, karena distributor utamanya ada di Sumatera Utara. Adapun sub distributor Aceh, kata Taqwallah, apabila membeli minyak goreng harus mengambil di Sumatera Utara melalui distributor utama, sehingga harga tebus juga tidak menentu.

“Hal itu mengakibatkan harga jual eceran di Aceh tidak terkendali dan tinggi, yang rata-rata diterima oleh Konsumen Rp. 15.000,- s/d Rp. 16.000, sementara yang Kemasan Rp. 19.000,- s/d Rp. 21.000,-,” kata Taqwallah.

Seharusnya, lanjut Taqwallah, penjualan di tingkat eceran di Aceh diterima oleh Konsumen akhir sesuai harga eceran tertinggi (HET), yaitu: Premium Rp. 14.000,-, Sederhana Rp.13.500,- dan Curah Rp. 11.500,-.

Menteri Perdagangan Pastikan Distribusi Migor akan Normal

Sementara itu Menteri Perdagangan RI Muhammad Lutfi dalam penjelasan usai berlangsungnya rakor menyebutkan, peredaran minyak goreng di Aceh akan segera normal dalam beberapa hari ke depan.

Ia menyebutkan, sebenarnya minyak goreng di Aceh tersedia, hanya saja harga yang beredar tidak sesuai dengan harga eceran tertinggi yang ditetapkan pemerintah.

“Karena mungkin suplai dan distribusi minyak goreng belum sempurna sesuai sebelum ditetapkannya Permendag Nomor 6,” kata Menteri Lutfi.

Oleh sebab itu, lanjut Menteri Luthfi, pihaknya melalui Dinas Perindustrian dan Perdagangan Aceh akan memastikan suplai dan distribusi minyak goreng di Aceh lancar dan harganya akan berangsur normal dalam seminggu ke depan.

“Pokoknya dalam tiga hari ke depan ini akan (disuplai) 200 ribu liter minyak goreng curah,” kata Menteri Lutfi.

Menteri Luthfi juga memastikan peredaran minyak goreng dan kebutuhan lainnya di bulan Ramadhan nanti akan normal. []

Pemerintah Aceh Ikuti Rakor Terkait Harga Minyak Goreng Bersama Menteri Perdagangan

Sekda Aceh, Taqwallah, bersama perwakilan Pemerintah Kabupaten/Kota se-Aceh, saat mengikuti rapat koordinasi implementasi harga eceran tertinggi dan pasokan minyak goreng di Aceh dengan Menteri Perdagangan RI, Muhammad Luthfi, di Meuligoe Gubernur Aceh, Banda Aceh, Sabtu (26/2/2022).

Dailymailindonesia.net, BANDA ACEH – Pemerintah Aceh yang dipimpin Sekretaris Daerah (Sekda) Aceh Taqwallah mengikuti rapat koordinasi (Rakor) bersama Menteri Perdagangan RI, Muhammad Lutfi.

Rakor itu terkait implementasi harga eceran tertinggi dan pasokan minyak goreng di Aceh, Sabtu 26/2/2022.
Rapat yang berlangsung di Meuligoe Gubernur Aceh itu juga diikuti perwakilan pemerintah kabupaten kota se-Aceh.

Taqwallah dalam penyampaiannya di hadapan Menteri mengatakan, sejak berlakunya Permendag Nomor 6 Tahun 2022, kondisi saat ini, minyak goreng mengalami kelangkaan dan harga yang tidak terkendali di Aceh.

Taqwallah melaporkan, hasil pemantauan Dinas Perindag Aceh beserta Tim Kemendag RI ke ritel modern dan pasar tradisional sampai dengan tanggal 24 Februari 2022, minyak goreng yang sudah masuk ke Aceh dari berbagai merek kemasan sebanyak 93.328 liter dan minyak curah 58.800 liter dengan total 152.128 liter.

“Sementara kebutuhan Aceh per hari sebanyak 296.274 liter, sehingga sisa yang dibutuhkan 144.146 liter atau 48,65 %,” kata Taqwallah dalam pertemuan yang juga diikuti Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Aceh, Mohd. Tanwier.

Lebih lanjut, kata Taqwallah, pasokan stok minyak goreng kemasan di ritel modern hanya 10 kotak atau 120 kg per dua hari. Jumlah itu disebut tidak mencukupi kebutuhan, dimana minyak goreng langsung habis terjual begitu masuk ritel dan harus menunggu satu minggu untuk dipesan kembali oleh distributor. Demikian juga halnya dengan minyak curah, persediaannya disebut tidak mencukupi hingga menjadi langka.

Taqwallah menjelaskan, pasokan minyak goreng ke Aceh sangat tergantung dari Sumatera Utara, karena distributor utamanya ada di Sumatera Utara. Adapun sub distributor Aceh, kata Taqwallah, apabila membeli minyak goreng harus mengambil di Sumatera Utara melalui distributor utama, sehingga harga tebus juga tidak menentu.

“Hal itu mengakibatkan harga jual eceran di Aceh tidak terkendali dan tinggi, yang rata-rata diterima oleh Konsumen Rp. 15.000,- s/d Rp. 16.000, sementara yang Kemasan Rp. 19.000,- s/d Rp. 21.000,-,” kata Taqwallah.

Seharusnya, lanjut Taqwallah, penjualan di tingkat eceran di Aceh diterima oleh Konsumen akhir sesuai harga eceran tertinggi (HET), yaitu: Premium Rp. 14.000,-, Sederhana Rp.13.500,- dan Curah Rp. 11.500,-.

Menteri Perdagangan Pastikan Distribusi Migor akan Normal

Sementara itu Menteri Perdagangan RI Muhammad Lutfi dalam penjelasan usai berlangsungnya rakor menyebutkan, peredaran minyak goreng di Aceh akan segera normal dalam beberapa hari ke depan.

Ia menyebutkan, sebenarnya minyak goreng di Aceh tersedia, hanya saja harga yang beredar tidak sesuai dengan harga eceran tertinggi yang ditetapkan pemerintah.

“Karena mungkin suplai dan distribusi minyak goreng belum sempurna sesuai sebelum ditetapkannya Permendag Nomor 6,” kata Menteri Lutfi.

Oleh sebab itu, lanjut Menteri Luthfi, pihaknya melalui Dinas Perindustrian dan Perdagangan Aceh akan memastikan suplai dan distribusi minyak goreng di Aceh lancar dan harganya akan berangsur normal dalam seminggu ke depan.

“Pokoknya dalam tiga hari ke depan ini akan (disuplai) 200 ribu liter minyak goreng curah,” kata Menteri Lutfi.

Menteri Luthfi juga memastikan peredaran minyak goreng dan kebutuhan lainnya di bulan Ramadhan nanti akan normal. []

Kapolres Aceh Utara Pimpin Sertijab Wakapolres, Kabag SDM dan Kapolsek, Ini Nama-namanya

Kapolres memimpin sertijab Wakapolres Aceh Utara bersama sejumlah pejabat lain, Sabtu (26/2/2022). 

Dailymailindonesia.net, LHOKSUKON – Jabatan Wakil Kepala Kepolisian Resor  (Wakapolres), Kepala Bagian (Kabag) Sumber Daya Manusia, dan Kepala Kepolisian Sektor (Kapolsek) jajaran Polres Aceh Utara, Sabtu (26/2/2022), diserahterimakan. 

Sertijab tersebut dipimpin langsung Kapolres Aceh Utara, AKBP Riza Faisal di Aula Tribrata Mapolres Aceh Utara.

Kegiatan tersebut dilakukan sebagai tindak lanjut dari Surat Telegram Kapolda Aceh Nomor: KEP/42/II/2022.

Dalam surat telegram tersebut, Kompol Joko Kusumadinata yang menjabat Wakapolres Aceh Utara, kini dimutasi menjadi Analis Kebijakan Pertama Bidang Pengajaran dan Pelatihan (Jarlat) SPN Polda Aceh.

Jabatan Wakapolres Aceh Utara sekarang dijabat oleh Kompol Rizal Antoni, SH yang sebelumnya menjabat sebagai Wakil Direktur Perawatan Tahanan dan Barang Bukti (Wadir Tahti) Polda Aceh.

Kemudian, Kepala Bagian Sumber Daya Manusia (Kabag SDM) Polres Aceh Utara yang sebelumnya dijabat Kompol Yusuf Hariadi, kini dijabat AKP Ildani Ilyas, MH.

AKP Ildani sebelumnya menjabat sebagai Kanit Provos SPN Polda Aceh. 

Sedangkan Kompol Yusuf Hariadi persiapan memasuki masa pensiun. 

Begitu pula dengan Iptu Faujan, Kapolsek Baktiya Barat, kini posisi tersebut digantikan oleh Ipda Maswelliadi, SH.

Ipda Maswelliadi sebelumnya menjabat sebagai Kepala Urusan Pembinaan Operasional (Kaur Binopsnal) Satuan Reserse Narkoba Polres Aceh Utara. 

Kemudian, jabatan Kapolsek Langkahan yang sebelumnya dipegang Iptu Erwinsya Putra, SH, kini digantikan Ipda Pulung Nur Hidayatullah yang sebelumnya merupakan Kepala Unit Penyidikan (KanitIdik) 5 Satuan Reskrim Polresta Banda Aceh.

“Serah terima jabatan bertujuan untuk mengembangkan karir, memenuhi kebutuhan manajemen organisasi, di mana hal ini diperlukan sebagai sarana regenerasi dan penyegaran organisasi,” ujar Kapolres Aceh Utara saat menyampaikan sambutan. 

Pada kesempatan tersebut Kapolres AKBP Riza Faisal menyampaikan ucapan terima kasih kepada perwira yang dimutasi. 

“Kepada Wakapolres yang lama, pengabdian menjalankan tugas serta inovasinya di Polres Aceh Utara selama 8 bulan dapat dijadikan manfaat dan pengalaman yang berharga,” ujarnya. 

"Kepada Kabag SDM yang lama kini telah berakhir masa tugas, terima kasih yang sedalam-dalamnya," ucap Kapolres.

"Serta kepada dua Kapolsek yang lama, kini mendapatkan jabatan baru semoga bisa terus memberikan dedikasi terbaiknya," urai dia.

"Begitupula dengan satu PJU yang kini mendapatkan tugas dan tanggung jawab yang baru agar selalu mengembangkan kemampuan inovasinya," lanjut Kapolres. 

Atas nama pimpinan dan keluarga besar Polres Aceh Utara mengucapkan terima kasih atas loyalitas, pengabdian dan dedikasinya serta selamat bertugas di tempat baru,” ujar AKBP Riza.

Kepada Wakapolres Aceh Utara yang baru, Kapolres Aceh Utara mengucapkan selamat datang dan selamat bergabung menjadi keluarga besar Polres Aceh Utara.

“Selamat bertugas dan berkarya, pengalaman selama ini akan menjadi bekal dalam mengemban tugas di tempat yang baru," paparnya.

"Demikian juga kepada ibu Bhayangkari, semoga dapat mendampingi suami dan ikut aktif dalam keorganisasian Bhayangkari Cabang Aceh Utara,” pungkas Kapolres Aceh Utara.

Ratusan Rumah di Aceh Utara Terendam Banjir Akibat Hujan lebat

Dailymailindonesia.net, LHOKSUKON – Ratusan rumah di Kecamatan Matangkuli, Aceh Utara pada Minggu (27/2/2022) sekira pukul 01.00 WIB dini hari mulai terendam banjir.

Rumah tersebut terendam karena meluap air dari Krueng Keureuto, Krueng Pirak yang melintasi kawasan tersebut setelah diguyur hujan deras selama tiga hari, Jumat -Minggu (25-27/2/2022). 

Bahkan sampai Minggu (27/2/2022) siang, kawasan Aceh Utara masih diguyur hujan deras. 

Untuk diketahui dua pekan lalu, tiga desa di kawasan Kecamatan Matangkuli, juga terendam banjir. 

Sedangkan banjir terparah yang mencapai sepekan airnya baru surut terjadi pada awal Januari 2022. 

Diperkirakan kali ini banjir juga parah seperti awal tahun. Karena rata-rata ketinggian airnya sudah mencapai satu meter dalam rumah warga. 

Bahkan di lokasi tertentu sudah mencapai satu meter lebih, seperti di lintasan jalan yang menghubungkan Desa Alue Tho dengan Desa Hagu. 

“Kawasan kami kembali terendam, airnya sudah mencapai setinggi pinggang orang dewasa saat subuh,” ujar Bakhtiar warga Desa Hagu Kecamatan Matangkuli, kepada awak media, Minggu (27/2/2022). 

Karena jalan terendam, sehingga aktivitas warga menjadi lumpuh. “Tidak sepeda motor atau mobil yang bisa melintasi kawasan kami lagi,” kata Bakhtiar. 

Sementara itu Keuchik Pante Pirak M Ali kepada Serambinews.com menyebutkan, air mulai merendam rumah warga sekira pukul 01.00 WIB dan sekarang airnya terus bertambah naik. 

“Rata-rata satu meter air dalam rumah warga, tapi bisa lebih parah lagi nantinya, karena air terus naik,” ujar M Ali.

Ketum Percasi Aceh Ihsanuddin, Siap Membuka Catur Aceh Open 2022

Ketum Percasi Aceh, Ihsanuddin MZ, SE, MM

Dailymailindonesia.net, Sigli – Kejuaraan Catur Terbuka se Aceh berlebel Catur Aceh Open 2022 siap digelar di Hotel Shafira, Sigli, 28 Februari – 4 Maret 2022.

Event catur yang terbilang besar di awal tahun ini digelar atas kerjasama Dispora Acehdengan Percasi Aceh, akan diikuti 120 pecatur dari 18 kabupaten/kota di Aceh.

Kepala Seksi Pembinaan Peningkatan Prestasi Olahraga Dispora Aceh, Muksalmina kepada awak media, Minggu (27/2/2022) di Sigli menyebutkan, Kejuaraan Catur Aceh Open 2022 ini akan dibuka langsung oleh Ketua Pengurus Provinsi (Pengprov) Percasi Aceh, Ihsanuddin MZ, SE, MM

masukkan script iklan disini
Disebutkannya, pertandingan akan dimulai Selasa (1/3) bertempat di aula Hotel Shafira, Sigli. Semua persiapan sudah dilakukan dan kejuaraan catur se Aceh ini siap digelar.

Sementara itu, Ketua Umum Pengprov Percasi Aceh, Ihsanuddin MZ, SE, MM mengatakan, kejuaraan catur Aceh Open yang merupakan bagian dari program pembinaan memperebutkan hadiah total Rp 60 juta.

Ihsanuddin mengatakan, melalui event tersebut akan dapat memacu peningkatan prestasi para pecatur Aceh.

Sementara itu, Sekretaris Umum Pengprov Percasi Aceh, Teuku Ardiansyah menyebutkan, event ini mempertandingkan catur klasik sistim Swiss 9 babak.

Ia menyebutkan, sebanyak 120 pecatur dari 19 kabupaten/kota sudah mendaftar untuk mengikuti kejuaraan Aceh Open ini. Pecatur dari Aceh Singkil, Simeulue, Sabang yang yang tidak ambil bagian dalam kejuaraan ini. 

Label:

Ketum Percasi Aceh Ihsanuddin, Siap Membuka Catur Aceh Open 2022

Ketum Percasi Aceh, Ihsanuddin MZ, SE, MM

Dailymailindonesia.net, Sigli – Kejuaraan Catur Terbuka se Aceh berlebel Catur Aceh Open 2022 siap digelar di Hotel Shafira, Sigli, 28 Februari – 4 Maret 2022.

Event catur yang terbilang besar di awal tahun ini digelar atas kerjasama Dispora Acehdengan Percasi Aceh, akan diikuti 120 pecatur dari 18 kabupaten/kota di Aceh.

Kepala Seksi Pembinaan Peningkatan Prestasi Olahraga Dispora Aceh, Muksalmina kepada awak media, Minggu (27/2/2022) di Sigli menyebutkan, Kejuaraan Catur Aceh Open 2022 ini akan dibuka langsung oleh Ketua Pengurus Provinsi (Pengprov) Percasi Aceh, Ihsanuddin MZ, SE, MM. 

Disebutkannya, pertandingan akan dimulai Selasa (1/3) bertempat di aula Hotel Shafira, Sigli. Semua persiapan sudah dilakukan dan kejuaraan catur se Aceh ini siap digelar.

Sementara itu, Ketua Umum Pengprov Percasi Aceh, Ihsanuddin MZ, SE, MM mengatakan, kejuaraan catur Aceh Open yang merupakan bagian dari program pembinaan memperebutkan hadiah total Rp 60 juta.

Ihsanuddin mengatakan, melalui event tersebut akan dapat memacu peningkatan prestasi para pecatur Aceh.

Sementara itu, Sekretaris Umum Pengprov Percasi Aceh, Teuku Ardiansyah menyebutkan, event ini mempertandingkan catur klasik sistim Swiss 9 babak.

Ia menyebutkan, sebanyak 120 pecatur dari 19 kabupaten/kota sudah mendaftar untuk mengikuti kejuaraan Aceh Open ini. Pecatur dari Aceh Singkil, Simeulue, Sabang yang yang tidak ambil bagian dalam kejuaraan ini. 

Label:

Pekan Raya Cahaya Aceh, Momen Kebangkitan Pelaku Ekraf

Dailymailindonesia.net, Banda Aceh, Pekan Raya Cahaya Aceh yang menampilkan beragam Pameran Industri ekonomi kreatif (ekraf) resmi ditutup oleh Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata, Jamaluddin, melalui Kabid Pemasaran Disbudpar Aceh, Teuku Hendra Faisal, Minggu 27 Februari 2022.

Kegiatan yang bertujuan untuk menampilkan beragam industri kreatif seperti fesyen, kuliner, seni rupa dan kriya di bawah binaan Dekranasda masing-masing kabupaten kota merupakan upaya Pemerintah Aceh untuk mempromosikan, melatih pemasaran yang tepat sesuai dengan kebutuhan pasar, dan strategi pemerintah untuk membangkitkan ekonomi kreatif.

“Alhamdulillah, kegiatan yang telah berlangsung selama dua hari terlaksana dengan baik, dan memberikan manfaat kepada pelaku ekraf untuk mempromosikan karya dan menambah wawasan untuk peningkatan kapasitas promosi bagi pelaku usaha,” Jelas Hendra,.

Dikatakan Hendra, produk usaha yang ditampilkan memiliki keunikan dan inovasi sangat layak untuk dikembangkan dan dipasarkan lebih luas. Untuk itu, Pemerintah Aceh akan terus berupaya memfasilitasi untuk kebangkitan pariwisata dan pemulihan ekonomi masyarakat.
“Kegiatan ini juga diharapkan dapat menghasilkan produk lokal yang dapat dipamerkan dalam skala nasional dan internasional”.

Pada akhir sambutannya, Hendra menyampaikan ucapan terimakasih kepada semua pihak yang telah mendukung dan membantu event tersebut sehingga acara tersebut dapat terselenggara dengan baik.

“Terima kasih kami sampaikan kepada masyarakat yang telah hadir, Dekranasda Kabupaten/kota, para pengisi acara, TNI/POLRI,dan rekan media yang telah berkontribusi , baik secara langsung maupun dukungan lainnya, sehingga kegiatan Pekan Raya Cahaya Aceh berjalan lancar, dan kita berharap sajian-sajian yang ditampilkan mendapat respon positif, dan menjadi hiburan yang dapat menambah daya

Seperti yang telah diketahui, event Pekan Raya Cahaya Aceh telah dimulai satu hari sebelumnya, sejak Sabtu, 26 Februari 2022 dan berakhir Minggu, 27 Februari 2022.

Label:

Ketua YARA Langsa Minta Developer Villa Asri Segera Bongkar Bangunan Diatas Alur Lahan Milik Publik


Langsa | DailyMailIndonesia.Net, Ketua Yayasan Advokasi Rakyat Aceh (YARA) Langsa, H. Muthallib Ibr, SE, SH,.M.Si,.M.Kn, Minta kepada developer Villa Asri Darussalam Indah, H.Muzakkir untuk segera membongkar bangunan perumahan dan beberapa ruko di atas lahan milik publik yaitu Alur yang berada antara dua Gampong, Sungai Lueng dan Gampong Alue Pineung, jika benar  menggunakan Parit diantara dua Desa.


Hal ini diungkapkan H Muthallib kepada sejumlah media pada, Minggu (27/2/2022) di Langsa.


Dijelaskannya, alur yang sekarang hangat dibicarakan dan menjadi buah bibir masyarakat di dua Gampong (Desa) Kecamatan Langsa Timur, Pemko Langsa Provinsi Aceh.


"Alur itu dulunya tembus hingga sampai ke Alur yang ada di Gampong Matang Payang, alur itu merupakan alur campuran air asin dan air tawar, dan kami selaku masyarakat sangat heran  saat membaca pemberitaan di media yang mengatakan ada pihak yang mengklaim alur tersebut masuk kedalam lahan milik Perumahan Villa Asri, kalau benar seperti di sampaikan oleh pihak warga ada alur dilokasi itu, penegak hukum harus segera tuntaslan kasus itu dengan cepat, agar tidak ada masalah kedepan nanti", ujar H Thallib, yang juga Dosen Fakultas Hukum Unsam.


Lebih lanjut H Muthallib yang juga mantan Wakil Ketua PWI Aceh  menambahkan, "kalau itu memang benar terjadi, maka tidak menutup kemungkinan adanya indikasi terjadinya kerugian negara yang menurut perkiraan bisa mencapai 2 Miliar rupiah akibat penyerobotan lahan milik masyarakat di dua Gampong itu", jelasnya.


"Oleh karena itu, YARA Langsa meminta agar pihak pengembang dapat segera mengembalikan alur seperti semula dengan membongkar alur tersebut yang sudah ditimbun dan sudah di bangun perumahan beserta beberapa ruko, yang merupakan lahan milik publik dan juga pemisah tapal batas dua Gampong, Sungai Lueng dan Alue Pineung", pungkasnya.


"Alur itu kita melihat secara kasat mata, memang ada, karena adanya jembatan disekitar Alur itu, tidak mungkin tidak ada Alur, karena dilokasi itu adanya jembatan",  sebutnya H Thallib yang juga Dosen bidang Perdata di Fakultas Hukum Unsam.


"Pemko atau pihak terkait lainnya, termasuk Polres Langsa, harus gerak cepat untuk segera selesaikan sengketa ini, adanya sengketa karna terjadi masalah dilapangan", sebutnya mantan Ketua Panwaslu Aceh Timur.


Kita juga mintak tim Pansus DPRK Langsa, untur segera turunkan tim kelapangan agar lebih jelas apa yang terjadi di dua Gampong itu", tutupnya H Thallib.(masta)

Label: ,

Operasi Yustisi Terus Berjalan, Masker pun Dibagikan

Dailymailindonesia.net, Banda Aceh, Operasi yustisi yang dikemas dengan kegiatan rutin yang ditingkatkan (KRYD) yang terus berjalam setiap hari dan malam dengan melibatkan puluhan personel TNI, Polri dan Satpol PP/WH Aceh. 
Seperti tadi malam operasi yustisi digelar di sejumlah tempat dalam Kota Banda Aceh dengan menyisir jalan raya dan sejumlah cafe, terang Kabid Humas Polda Aceh Kombes Pol. Winardy, S. H., S. I. K., M. Si, dalam keterangan tertulisnya, Minggu (27/2/22) pagi. 

" Operasi yustisi itu digelar dengan tujuan mengimbau masyarakat di Kota Banda Aceh untuk selalu taat Prokes Covid-19, mengingat penyakit itu sampai saat ini belum reda, " ucap Kabid Humas. 
" Untuk mentaati prokes Covid-19 itu, petugas dalam operasi yustasi tadi malam turut membagikan masker kepada masyakat yang didapati petugas tidak memakai masker, " sambung Kabid Humas. 
Operasi yang lebih mengedepankan sosialisasi, imbauan dan baru penegakan hukum itu, dalam pergelarannya tadi malam diawali oleh apel di Mapolda Aceh pada pukul 22.00 wib, kemudian berakhir dengan apel konsolidasi yang digelar pada pukul 00.05 wib, pagi hari ini, pungkas Kabid Humas.

Sabtu, 26 Februari 2022

Selesai Orientasi, Puluhan Bintara Remaja Ditsamapta Polda Aceh Mendapat Baret

Dailymailindonesia.net, Banda Aceh - Orientasi terhadap  75 personel Bintara remaja angkatan 46 Ditsamapta Polda Aceh telah selesai digelar pada Selasa (22/2/22) dan hari ini, Sabtu  (26/2/22) dilakukan pembaretan.ucap Direktur Samapta Polda Aceh Kombes Pol. Misbahul Munauwar, S. H., melalui Kabid Humas Polda Aceh Kombes Pol. Winardy, S. H., S. I. K., M. Si, dalam keterangan tertulisnya. 
" Hari pembaretan harus dilalui 75 Bintara remaja itu dengan berjalan kaki dan melakukan sejumlah latihan serta mengarungi sungai dari Krueng Raya, Aceh Besar, hingga finish di Lapangan apel Ditsamapta di Mapolda Aceh, " sebut Kabid Humas. 
" Pembaretan itu dilakukan Dirsamapta Polda Aceh yang diwakili Wadir Samapta AKBP Riza Yulianto, S. E., S. H, yang diawali apel kemudian diwarnai penyiraman kepala 2 perwakilan  Bintara remaja dan akhirnya dipakaikan baret oleh Wadir Samapta, jelas Kabid Humas. 
Saat upacara pembaretan 75 Bintara Remaja angkatan 46 itu turut dihadiri Kasubbagrenmin Ditsamapta Pembina Tarmizi, S. E., M. M, sejumlah Perwira dan personel Ditsamapta Polda Aceh lainnya, kata Kabid Humas. 

Orientasi itu telah dijalani selama sebulan yang berakhir pada hari Selasa tanggal 22 Februari 2022, dengan mengikuti sejumlah latihan seperti latihan menembak yang digelar di Lapangan tembak Satbrimob Polda Aceh, Ujong Batee, Aceh Besar, pada Senin (21/2/22), tutur Kabid Humas. 
Tidak hanya latihan menembak saja yang digelar dalam orientasi selama sebulan tersebut, melainkan juga digelar orientasi semua tupoksi Sabhara Satker Ditsamapta untuk 75 Bintara remaja tetsebut, terang Kabid Humas lagi. 

Berikutnya orientasi lain dari tupoksi fungsi Sabhara yang telah dilaksanakan juga diantaranya seperti latihan SAR air yang digelar di laut Ulee Lheue, Banda Aceh pada hari Kamis tanggal 17 Februari 2022, lanjut Kabid Humas. 
Selesai digelar orientasi tersebut selama sebulan, akhirnya sebanyak 75 Bintara remaja angkatan 46 Ditsamapta Polda Aceh diberikan baret pada hari ini, tutup Kabid Humas.(sumber: Humas polda Aceh) 

Bupati Tulang Bawang Dr,Hj,Winarti S.E,M.H Resmikan Jembatan Way Bandar I Dan Menyerahkan Dana Desa Sekaligus meresmikan Taman Padiku.

 


Daillymailindonesia.net Tulang Bawang Untuk mempermudah akses transfortasi yang menghubungkan kecamatan penawar aji -Rawa pitu dan sekitarnya,Infrastruktur jembatan di bangun oleh Bupti Tulang Bawang Dr,Hj,Winarti,S.E,M.H di kecamatan Penawar aji kabupaten Tulang Bawanv.jembatan tersebut bernama jembatan Way Bandar 1 yang di resmikan pada hari,Kamis (24-2-202×).



Selain itu Bupati juga mwnyerahkan Dana Desa di kecamatan penawar aji dan juga metesmikan Taman Padiku di kecamatan meraksa Aji.Bupati Tulang Bawang di Dampingi oleh ketua DPRD kabupaten Tulang Bawang  ,Ketua komisi III DPRD kabupaten Tulang Bawang,Kapolres,Dandim,Danlanut,Kadis PUPR,Kepala BAPEDA,Kepala BPKAD,Kepala BKPP,Sekertaris DPRD,Kadis PMK,Kadis DLH,kadis kesehatan ,kadis kominfo,Kadis PPA,Kadis PTP,Kabag Tapem ,Kabag keuangan,kabag PBJ  dan PLT kabag  protokol.


Dalam arahannya Bupati Tulang Bawang mengajak kepada seluruh masyarakat untuk terus bersukur dan tak henti bergotong royong membantu pelaksanaan 25 program BMW Tulang Bawang terutama di daerah kampung dan kecamatan.Mari terus bersyukur dan bahagia karena kalaw kita selalu bersukur maka nikmat hidup kita makin bertambah oleh Allah SWT amin yarobbal alamin Ujar Srikandi Tulang Bawang ini .Hal ini perlu di lakukan karena di tengah Pandemi covid-19 yang menyebabkan seluruh anggaran daerah terkena refomusing tapi pemkab Tulang Bawang masih terus melakukan pembangunan infrastrukrur unruk mempermudah masyarakat dalam menjalankan kehidupannya di dalam berbagai sektor kehidupan oleh sebab itu jangan lupa terus bekerja dengan baik dan dukung terus program Pemkab Tuba.


Jembatan ini di rencanakan dari tahun 2019 kemudian di anggarkan dan alhamdulillah selesai proses pembangunannya serta bisa di nikmati masyarakat Tulang Bawang penawar Aji khususnya,semua butuh proses oleh karenanya jika ada yang belum terlialisasi agar bersabar karena pasti akan di selesaikan sesuai program kerja yang sudah di tetapkan tambah Bupati Bawang di sela acara.


Selain itu Bupati juga menyerahkan Dana Desa secara simbolis kepada kepala lampung di kecamatan penawar Aji.semoga hal ini menjadi manfaat bagi kemajuan kampung dan kemajuan kabupaten Tulamg Bawang pada umumnya serta tercipta gotong royong agar untuk kemakmuran rakyat,dari desa sampai dengan pusat sebagaimana selama ini yang sudah di lakukan di kabupaten Tulang Bawang yairu senergisitas anggaran.


Acara di selenggarakan menggunakan prokes covid-19 ketat.


(Oktavianus Ahmad)








Nelayan di Seunuddon Banyak tidak Melaut Akibat Dihantam Cuaca Buruk

Dailymailindonesia.net, LHOKSUKON – Mayoritas nelayan dari sejumlah desa di Kecamatan Seunuddon, Aceh Utara pada Sabtu (26/2/2022) tidak melaut akibat angin kencang dan ombak yang besar.

Namun, sebagian lainnya masih saja tetap melaut, meski sangat rawan terjadi hal-hal yang tidak diinginkan.

“Kemarin tidak melaut karena hari Jumat, karena ada pantangan, tapi hari nelayan di kawasan ini juga tidak melaut,” ujar Mulyadi nelayan asal Desa Ulee Rubek Barat Kecamatan Seunuddon, Aceh Utara kepada awak media, Sabtu (26/2/2022).

Mereka tidak melaut, karena ombak yang tinggi dan juga angin, sehingga rawan terjadi kecelakaan seperti tenggelam boat.

Disebutkan, masing-masing nelayan yang tidak melaut tersebut dari Desa Ulee Rubek Barat, Ulee Rubek Timu, Bantayan, Lhok Pu’uk dan sejumlah desa lainnya.

“Kalau hujan tidak berpengaruh untuk melaut. Tapi kalau ombak tinggi karena angin itu berpengaruh,” katanya.

Sementara itu Panglima Laot Seunuddon Hasan kepada awak media, menyebutkan memang ada sebagian nelayan yang tidak melaut, tapi sebagiannya lainnya tetap melaut.

“Angin kencang dan ombak sudah terbiasa bagi nelayan. Kalau ombak terlalu besar, mereka akan pulang,” katanya.

Menurutnya, kawasan Seunuddon dan sekitarnya mulai Sabtu (26/2/2022), diguyur hujan deras.

“Sebenarnya hujan tidak menjadi kendala untuk melaut, tapi mungkin mereka sedang enggan melaut saja,” kata Hasan.

Muktaruddin Usman SE Terpilih secara Aklamasi Pimpin SPS Aceh 2022-2026

Dailymailindonesia.net, Banda Aceh - Musyawarah Cabang (Muscab)  II Serikat Perusahaan Pers (SPS) Cabang Aceh terlaksana dengan lancar,  (26/2/2022) di Hotel Kryiad Muraya Banda Aceh.

Salah satu agenda utama Muscab, adalah memilih Ketua SPS Aceh  periode 2022 -2026. Setelah bermusyawarah, akhirnya   Muktaruddin SE terpilih secara aklamasi untuk memimpin SPS Aceh empat tahun kedepan, menggantikan Imran Joni Sekedang yang sudah berakhir masa kepengurusannya.

Dari 24 media peserta Muscab V SPS Cabang Aceh, mengusulkan tiga nama yaitu Khairul Muktaruddin SE, Imran jini dan Dedi . Sempat juga peserta Muscab mengusulkan nama Senior serambi Indonesia Namun yang bersangkutan memilih tidak mencalonkan diri. Karena dia berharap ketua SPS Aceh berikutnya adalah figur baru atau regenerasi.

Imran Joni, memilih mundur dari pencalonan karena saat ini dia tidak lagi bekerja di media cetak. Bahkan beberapa waktu lalu dia telah dilantik sebagai pengurus Jaringan Media  Provinsi Aceh.
Dari hasil musyawarah antara  dan  maka  Muktaruddin SE yang ditunjuk. "Terima kasih saya ucapkan kepada peserta Muscab yang telah mengusulkan saya untuk menjadi Ketua SPS Aceh. Dari hasil musyawarah kami berdua, maka saya pilih Muktaruddin SE yang Direktur MEDIA Aceh sebagai Ketua, " Kata Dedi di hadapan peserta Muscab.

Atas keputusan itu, akhirnya seluruh peserta Muscab  pun setuju. Di akhir acara diberi kesempatan untuk menyampaikan sambutan ketua terpilih.

''Saya mengucapkan terima kasih kapada anggota SPS Aceh yang telah memercayakan saya mengemban jabatan Ketua SPS Aceh empat tahun ke depan. Meski situasi sulit saat ini, saya akan berusaha membawa organisasi SPS ini menjadi lebih baik, tentunya dengan bantuan seluruh pengurus dan anggota,'' ujar Muktaruddin SE.

Dengan terplihnya Muktaruddin SE sebagai ketua, pada kesempatan ini juga ditetapkan tim formatur pembentukan kepengurusan baru yaitu, Muktaruddin SE (ketua terpilih),  (perwakilan dari media) dan satu orang pengurus SPS Pusat. Dalam waktu dekat tim formatur akan menyusun kepengurusan. 

Kembali Bupati Winarti Lakukan Oprasi Pasar Minyak Goreng Sekaligus Memberikan Dana Desa Di Kecamatan Banjar Agung .


Dailymailindonesia.net Tulang Bawang Kembali Oprasi Pasar minyak Goreng  oleh Bupati Dr,Hj,Winarti,S.E,M.H sebagai bentuk hadirnya Pemerintab kabupaten Tulang Bawang untuk rakyatnya mengingat beberapa waktu terakhir ini harga minyak goreng melonjak tinggi dan minyak goreng sangat sulit di dapatkan.kali kegoatan di laksanakan di taman merah putih unit II kecamatan Banjar Agung,Kamis (24-2-2022)




Bupati Tulang didampingi oleh ketua DPRD kabupaten Tulang Bawang,Ketua komisi III DPRD kabupaten Tulang Bawang ,Kapolres ,Dandim,Danlanut ,Kadis PUPR,Kepala BAPEDA,Kepala BPKAD,Kepala BKPP,Sekertaris DPRD,Kadis PMK,Kadis DLH,Kadis Kesehatan,Kadis Kominfo,kadis PPA ,Ladis PTST,Kabag Tapem ,Kabag keuangan,Kabag PBJ,Dan Plt kabag protokol.


Dalam kegiatan ini Bupati Tulang Bawang mendistribusikan 19.200 liter minyak goreng untuk 5 kecamatan,adapun 5 kecamatan tersebut antara lain Kecamatan Banjar Agung,kecamatan Gedung Aji,kecamatan meraksa Aji,kecamatan penawar Aji dan kecamatan Rawa pitu.


Minyak goreng ini menjadi masalah bukan hanya di kecamatan Banjar Agung tapi juga di kabupaten Tulang Bawang dan seluruh wilayah Indonesia.jadi mari kita belajar untuk efektif dalam penggunaan minyak goreng dan mulai banyak menggunakan masakan yang tidak menggunakan minyak goreng ,Misalnya rebusan ujar Bupati Tulang Bawang.


Dan semoga minyak goreng ini berguna bagi masyarakat kecamatan Bamjar Agung,jangan lupa terus kompak dan bergotong royong membangun kabupaten Tulang Bawang menjadi kabupaten yang aman,mandiri dan sejahtera Tambah Bupati Tulang Bawang di sela sambutannya.


Dan pesan saya kepadakepala  kampung di kecamatan Banjar Agung ,agar menggunakan Dana Desa dengan baik dan tanggung jawab,terprogram serta benar-benar dapat di pergunakan untuk meninggkatkan potensi ,infrastruktur serta pembangunan Desa atau kampunya Ujar Bupati Tulang Bawang mengakhiri sambutannya .


Acara dilaksanakan dengan prokes ketat.


(Oktavianus Ahmad)










150 Pecatur Dipastikan Bertarung di Aceh Open 2022 Se Aceh

Banner Catur Open Aceh 2022 

Dailymailindonesia.net, Banda Aceh- Sebanyak 150 pecatur dipastikan bertarung pada turnamen se-Aceh berlebel Aceh Open 2022 yang akan digelar 27 Februari hingga 4 Maret di Sigli, Pidie.

Event tersebut digelar Pemprov Percasi Aceh bekerjasama dengan Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Aceh.

Kejuaraan Catur se Aceh ini, memperebutkan hadiah total sebesar 60 juta rupiah.

"Turnamen tersebut digelar dengan tujuan untuk mendorong potensi-potensi generasi muda Aceh, untuk mengasah kemampuan, hingga kelak Aceh mampu memiliki atlit yang tangguh dalam mengikuti ajang kejuaraan Catur Tingkat Nasional dan bahkan Internasional,," kata Ketua Umum Pengprov Percasi Aceh H Ihsanuddin MZ, SE. MM, Rabu (23/2/2022).

Ihsanuddin menjelaskan, Kejuaraan ini juga telah di nanti-nantikan oleh seluruh atlit di Aceh sebagai ajang uji coba dalam menghadapi PORA yang juga akan digelar di Kota Penghasil muling ini.

Untuk para peserta Kejuaraan Catur Aceh Open 2022 ini akan di ikuti oleh seluruh Kabupaten Kota se-Aceh, namun setiap daerah hanya boleh mengirimkan atlet sebanyak 5 orang.

"Peserta dibatasi, masing-masing daerah hanya boleh mengirimkan 5 atlit catur, hal ini dilakukan untuk menghindari membludaknya peserta yang mendaftar," kata Ihsanuddin.
Ketua Percasi Aceh Ihsanuddin MZ 

Selain itu, Kata Ihsanuddin untuk menciptakan keadilan dan pemerataan bagi para atlet di Aceh agar setiap daerah terwakili atletnya bermain di event bergengsi ini.

Saat ini, kata Ketum Percasi Aceh, Panitia telah membuka pendaftaran bagi atlit catur dari seluruh Aceh melalui surat mandat yang langsung ditandatangani para Ketum atau Sekum Percasi masing-masing daerah. Pendaftaran akan ditutup pada 25 Februari lusa.

Ia mengungkapkan, peserta dari seluruh Aceh tampak sangat antusias untuk mengikuti kejuaraan catur ini. Terbukti setiap daerah langsung membuat seleksi atletnya yang akan dipilih untuk diikutsertakan ke event ini.

Sejumlah daerah telah mengirim nama-nama atletnya diantaranya, Banda Aceh, Aceh Barat Daya, Lhokseumawe, Aceh Tengah, dan beberapa daerah lainnya.

Mereka umumnya mendaftarkan atlet terbaiknya yang lolos Pra PORA untuk mengikuti kejuaraan bergengsi ini.

"Jadi turnamen catur ini benar-benar menjadi ajang pertarungan antar master catur se Aceh," Sebut Ihsanuddin.

Ihsanuddin menegaskan, kejuaraan catur kali ini hanya mempertandingkan kategori atau kelas umum Catur Standar menggunakan Sistem Swiss 10 babak.

Ia juga mengingatkan, kepada para atlit yang akan mengikuti kejuaraan catur ini, agar tetap mematuhi protokol kesehatan covid-19, dengan tetap menggunakan protokol kesehatan.

Label:

Jelang Race MotoGP, Kompolnas RI Cek Kesiapan Pengamanan Sirkuit Mandalika

Dailymailindonesia.net, LOMBOK TENGAH - Komisi Kepolisian Nasional (Kompolnas) RI mengecek secara langsung persiapan pengamanan Sirkuit Mandalika, Nusa Tenggara Barat (NTB). Tinjauan itu untuk memastikan perhelatan, MotoGP 2022 berjalan dengan aman dan lancar. 
“Kita dari Kompolnas melakukan survei atau pengecekan lokasi dalam rangka mengecek kesiapan rencana pengamanan MotoGP Mandalika, Maret nanti," kata Ketua Tim Kompolnas RI, Pudji Hartanto Iskandar kepada wartawan, Sabtu (26/2/2022).

Menurut Pudji, dari hasil pemaparan Polda NTB, pihaknya mendapatkan kepastian bahwa perhelatan event internasional tersebut akan berjalan aman dan damai. Ditambah lagi, kata Pudji, seluruh pihak di NTB sudah berkerjasama dan bersinergi dalam memastikan keberlangsungan MotoGP 2022.
"Sistem pengamanan sudah disiapkan dan pada saatnya Insya Allah akan aman, tentunya itu tidak terlepas dari sinergitas dengan pemangku kepentingan yang lain. Karena ini adalah kerjanya bangsa Indonesia maka perlu adanya sinergitas terhadap pelaksanaan MotoGP Mandalika 2022, termasuk dalam hal pengamanan," ujarnya.

Meski begitu, Pudji tetap mengingatkan kepada jajaran kepolisian untuk tetap mewaspadai dan mengantisipasi berbagai macam potensi masalah yang dapat mengganggu jalannya event itu. 

Diantaranya, kata Pudji, munculnya isu calo tiket dan hotel yang jadi perbincangan, hal itu dapat merugikan banyak pihak dan menimbulkan kegaduhan. Dia ingin, sekecil apapun masalah itu, harus diatensi, agar perhelatan MotoGP berjalan lancar, pengunjung merasa nyaman datang ke Indonesia, terlebih ke NTB ini.
“Dari segi pengamanan, Polri sudah siap untuk mengamankan jalannya event," ucapnya. 

Hal lain yang perlu adanya tindak lanjut, menurut Pudji soal ketersediaan akomodasi, baik hotel ataupun transportasi, yang harus menjadi atensi bersama untuk diperhatikan. Kemudian, soal pengaspalan ulang jalur lintasan yang harus selesai sesuai target.

“Tadi saya sudah mendapatkan laporan dari wakil presiden ITDC dimana beliau mengatakan lokasi yang saat ini sedang dibangun, dua hari sebelum event sudah siap, seperti pengaspalan, perbaikan dan sebagainya,” tuturnya.
Hal yang paling ditekankan oleh Pudji Hartanto adalah, bagaimana supaya tidak timbul sedikitpun gejolak ditengah masyarakat. “Jangan sampai ada timbul gejolak dimasyarakat sekitar sini baik itu masalah lahan dan yang lainnya," imbuhnya.

Dia berharap tidak ada masyarakat yang memanfaatkan keadaan dalam konteks ini dengan membuat kegaduhan, dan menimbulkan berita yang tidak bagus. 

"Saya berharap jangan ada ego sektoral, dari masing-masing stakeholder harus semua bersatu dan bersinergi agar bagaimana semua yang sudah ada ini selesai tepat waktu. Saya tekankan untuk mensosialisasikan bagaimana berjalannya event nanti, baik dari pintu masuk, kemudian antrian bahkan untuk penukaran tiket menjadi gelang, keamanan, penyekatan, itu menjadi hal yang perlu disosialisasikan," paparnya.
Kesempatan yang sama, Kabid Humas Polda NTB Kombes Artanto mengatakan, pihaknya bersama dengan Polres jajarannya akan memaksimalkan sosialisasi kepada masyarakat maupun penonton MotoGP.

"Kami akan maksimalkan sosialisasi terkait rekayasa lalu lintas bagi penonton ke sirkuit, penggunaan drone, lokasi tukar tiket /gelang, lokasi parkir dan sebagainya guna masyarakat paham sebelum datang ke Sirkuit Mandalika, serta dari aspek pengamanan kami tambahkan personel polri dan peralatannya, lakukan pengawalan logistik motoGP, dan melakukan simulasi pengamanan perairan oleh Polairud Polda NTB bersama stakeholder kemaritiman," katanya.(sumber: Humas polda Aceh) 

Kemenag Aceh, Tidak Benar Menteri Agama samakan Suara Azan dengan Gonggongan Anjing

Dailymailindonesia.net, Banda Aceh – Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh, Dr H Iqbal SAg MAg menyatakan hadirnya pemerintah dan adanya pengaturan di bidang agama tentunya untuk memberi kemaslahatan, kenyamanan dan perlindungan terhadap rakyatnya, termasuk dalam beragama diatur dalam Undang-Undang.

Menyikapi Surat Edaran Menteri Agama No SE 05 tahun 2022 tentang Pedoman Penggunaan Pengeras Suara di Masjid dan Musala yang menjadi framing media dan perbincangan ditengah masyarakat.

Kakanwil menyebutkan, sebenarnya tidak ada persoalan dengan SE tersebut, tidak ada larangan penggunaan pengeras suara, yang ada hanya pengaturan agar tertib dalam penggunaannya.

“Terkait apa yang diberitakan di media dan menyebutkan Menteri Agama membandingkan toa masjid dengan gonggongan anjing, tidaklah benar, dan terlalu hiperbola,” kata Dr H Iqbal SAg MAg seperti dikutip dari laman resmi Web aceh.kemenag.go.id

“Coba sama-sama kita dengar dan simak kembali yang disampaikan Gus Menteri, hanya membuat tamsilan saja. Tidak membandingkan suara azan dengan suara anjing. Ia hanya memberikan contoh tentang cara menjaga suasana kekeluargaan dan keharmonisan masyarakat,” katanya.

Menurut Iqbal, bisa dibayangkan kalau penggunaan pengeras suara digunakan bukan pada tempatnya apalagi digunakan oleh orang yang tidak tepat pula pasti memunculkan persoalan baru. yang akan mengganggu kenyamanan dan persaudaraan.

Kakanwil berharap kepada semua pihak untuk tidak salah memahami apalagi terprovokasi dengan berita-berita yang sebenarnya belum tentu benar.

“Saat itu Menag menjelaskan soal aturan azan, kita sudah terbitkan surat edaran pengaturan. Kita tidak melarang masjid-musala menggunakan toa, tidak. Silakan. Karena kita tahu itu bagian dari syiar agama Islam. Tetapi ini harus diatur, tentu saja. Diatur bagaimana volume speaker, toanya tidak boleh kencang-kencang, 100 dB maksimal.

Diatur kapan mereka bisa mulaimenggunakan speaker itu, sebelum azan dan setelah azan, bagaimana menggunakan speaker di dalam dan seterusnya. Tidak ada pelarangan,” jelasnya.

Dikatakannya, aturan ini dibuat untuk tetap menjaga kemaslahatan dan penuh pertimbangan.”Tentu semua untuk kepentingan kita bersama dan tanpa berlebihan,” ucapnya.

“Kita juga tau, saat ini begitu banyak masjid dan musala yang dibangun berdekatan, kalau semua suara diwaktu bersamaan muncul, dimungkinkan tidak fokus terhadap yang disampaikan.

Cuma mengenai pengaturan waktu yang diatur dalam SE tersebut supaya tidak ada pihak yang merasa dirugikan,” katanya.

Iqbal menjelaskan adanya Surat Edaran tersebut supaya kita menjaga ukhwah sesama, bersikap toleransi, membangun harmonisasi dan kerukunan antar umat terawat dengan baik.

Karenanya, Ia mengajak masyarakat untuk berpikir positif dan tabayyun terhadap informasi yang diterima, sehingga tidak memunculkan stigma yang tidak jelas dan belum tentu valid kebenarannya.

Ia mengatakan, pengaturan pengeras volume suara di Masjid dan musala dan tempat beribadah lain sesungguhnya bukan hal yang baru.

Sebelumnya telah diatur oleh Kementerian Agama sejak masa orde baru yang diatur dalam Instruksi Direktur Jenderal Bimbingan Masyarakat Islam Nomor Kep/D/101/1978 tentang Penggunaan Pengeras Suara di Masjid, Langgar, dan Mushalla.